Menyajikan info terkini dunia pendidikan dan berita-berita menarik

Tuesday, February 18, 2020

Launching Sahabat Sensus Kerjasama FMIPA UNRI dengan BPS Riau

0 comments
https://www.birulangit.id/?m=1
Pengukuhan Secara Simbolis Sahabat Sensus oleh Dekan FMIPA UNRI
Selasa 18 Februari 2020, di gedung Auditorium FMIPA UNRI, dilaksanakan Launching Sahabat Sensus 2020, yang di ikuti oleh sebanyak 125 mahasiswa dan 15 orang Dosen FMIPA Universitas Riau yang dikoordinatori Dr. Arisman Adanan.

Kegiatan ini dihadiri oleh Dekan FMIPA UNRI berserta jajaran dan unsur pimpinan BPS Riau serta kota Pekanbaru.

https://www.birulangit.id/?m=1
Pengukuhan sahabat sensus oleh kepala BPS Riau

Dr. Syamsudhuha Dekan FMIPA UNRI dalam sambutannya Mengucapkan terimakasih karena sudah melibatkan mahasiswa FMIPA, beliau juga menuturkan dan menjadi bagian sahabat sensus merupakan kebanggaan karena menjadi bagian dari pembangunan NKRI. Menjadi sebuah sejarah dapat terlibat di sahabat sensus karena program ini dilakukan 10 tahun sekali.

https://www.birulangit.id/?m=1
Pengukuhan sahabaf sensus oleh kepala BPS Riau
Kepala BPS Riau Misfaruddin, M. Si mengucapkan terimakasih dan bangga terhadap universitas Riau karena reaktif dan cepat dalam menanggapi sensus 2020. Pengukuhan sahabat sensus di Provinsi Riau adalah yang pertama se Indonesia.

Sensus penduduk 2020 dilaksanakan oleh 54 negara dan Indonesia adalah salah satunya. Sensus online 2020 ini merupakan yang pertama kali dilakukan. Tujuan sensus penduduk 2020 adalah Menuju Satu Data Kependudukan Untuk Indonesia Maju.

https://www.birulangit.id/?m=1
Launching Sahabat Sensus Kerjasama FMIPA UNRI dengan BPS Riau
Di akhir sambutannya kepala BPS Riau mengharapkan sahabat sensus dapat memaksimalkan jaringannya untuk pelaksanaan sensus 2020.

No comments:

Post a Comment