Menyajikan info terkini dunia pendidikan dan berita-berita menarik

Tuesday, October 20, 2020

0 comments

https://www.birulangit.id/?m=1

Birulangitid-Pasien positif Covid-19 di Riau yang dinyatakan sembuh terus meningkat. Per hari Senin (19/10/2020), jumlah pasien positif Covid-19 di Riau yang sembuh bertambah sebanyak 521 pasien, atau menjadi yang tertinggi kedua setalah DKI Jakarta di Indonesia. 

Kepala dinas kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir mengatakan, dengan bertambahnya pasien positif Covid-19 yang sembuh, sebanyak 521 orang tersebut. Maka saat ini total pasien positif Covid-19 yang sudah dinyatakan sembuh di Riau sebanyak 7.456 pasien. 

"Kabar baik pada hari ini jumlah pasien positif Covid-19 yang sembuh di Riau mencapai 521 pasien. Jumlah kesembuhan ini menjadi yang terbanyak selama pandemi Covid-19 di Riau dan menjadi tingkat kesembuhan tertinggi, kedua nasional setelah DKI Jakarta yang kesembuhan pasien positif nya bertambah 1124 pasien," kata Mimi. 

Selain penambahan pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh, pada hari ini Mimi juga mengumumkan adanya penambahan pasien positif Covid-19 di Riau. Namun, penambahan tersebut tidak sebanyak pasien yang sembuh hari ini. 

"Hari ini terdapat penambahan 197 pasien positif Covid-19 di Riau. Sehingga total pasien positif Covid-19 di Riau saat ini sebanyak 11.839 orang," ujarnya. 

Sedangkan untuk kabar dukanya, terdapat penambahan 4 pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia. Dengan demikian, total pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia di Riau sebanyak 267 pasien.

Sumber mediacenter.riau.go.id

No comments:

Post a Comment